Konsilidasi dan Memperkuat Abulyatama Dalam Menghadapi Persaingan Dalam Menjaring Mahasiswa Baru dengan PTS lain
Era Awal lahirnya Universitas Abulyatama 80-an hingga 90-an, menjadi Universitas PTS pilihan utama calon mahasiswa setelah PTN, ini dibuktikan dengan banyaknya peminat calon mahasiswa yg kuliah di Universitas Abulyatama.
Sambil duduk di kantin, para dosen senior menceritakan kilas balik kondisi Abulyatama di Era tersebut, Begitu gemilang, ramai mahasiswa dan mengalahkan PTS-PTS lain yang ada di Aceh. Begitu fenomenal dan antusias masyarakat kuliah di Universitas Abulyatama saat itu.
Kilas balik di atas harus menjadi motivasi bagi kita di era zaman now sekarang, mengembalikan Universitas Abulyatama seperti era tersebut. Dalam ilmu sejarah dinamakan siklus perputaran sejarah kembali pada kejayaan tapi dalam waktu, ruang berbeda.
Kita memang sudah berbenah dengan berbagai upaya memperbaiki keterpuruhkan Abulyatama Pasca Konflik dan Tsunami, yaitu penguatan SDM, Perbaikan Managemen, Perbaikan Mutu, membangun kerjasama, Akreditasi prodi dan Institusi sudah nampak hasil yang baik. Namun kita masik ada kurang, yaitu calon mahasiswa masih dibawah minimum alias sangat kurang.
Maka Perlu strategi dan perencanaan yang baik, terukur, sistematis dan evaluatif secara kantiue dalam upaya menambah minat calon mahasiswa kuliah di Universitas Abulyatama.
Amunisis yang sudah ada yaitu Akreditasi B dan potensi SDM yang sangat mendukung, dengan managemen koordinasi yang baik dan didukung oleh yayasan, saya merasa target penambahan calon mahasiswa akan tercapai. Semua komponen civitas akademika harus terlibat dan aktif mensosialisasi, berkomunikasi, membangun jaringan dgn alumni di daerah, dan berbagai media bisa dilakukan asal ada dukungan yayasan target tahun ini penambahan mahasiswa tercapai. Perlu sosialisasi dengan berbagai bentuk agar Abulyatama dikenal kembali, membumi kembali dalam pikiran masyarakat. Era zaman now, mereka lupa dengan abulyatama, maka tugas kita semua mengingatkan kembali.
Kita memang sudah siap dengan amunisi, tapi kalau strategi, perencanaan dan taktik tdk kita buat dengan mantang, tentunya kita akan kalah berperang dengan PTS-PTS lain. Tulisan ini hanya memotivasi kita semua dan mengingatkan semua civitas akademika dan yayasan, kita masih ada tugas begitu besar di depan kita, menjaring calon mahasiswa sebanyak-banyaknya….(Usman, M. Si)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!